
Biomassa sekam padi bisa menjadi alternatif terbaik untuk mengatasi konsumsi energi di Indonesia dari tahun ke tahun mengalami peningkatan yang signifikan. Selain ramah lingkungan, penggunaan biomassa ini juga bisa bermanfaat untuk peningkatan ekonomi.
Biomassa bisa menjadi salah satu sumber energi terbarukan yang memiliki peran besar dalam mendukung ketahanan energi nasional. Ada banyak jenis biomassa yang dapat dimanfaatkan, salah satunya adalah sekam padi.
Sekilas Tentang Biomassa Sekam Padi
Biomassa merupakan sumber energi terbarukan yang berasal dari organisme yang ada di bumi. Sumber energi biomassa bisa berasal dari tumbuhan, hewan, atau bahkan manusia. Biomassa tercipta melalui proses fotosintetik, baik berupa produk maupun buangan.
Biomassa yang berasal dari sekam padi menjadi salah satu sumber energi terbarukan yang mulai berkembang di Indonesia. Sekam padi, sebagai limbah pertanian, memiliki potensi besar untuk dimanfaatkan sebagai bahan bakar alternatif yang ramah lingkungan.

Sekam padi sendiri merupakan hasil samping dari proses penggilingan padi yang umumnya dianggap sebagai limbah dan tidak berguna. Namun siapa sangka bahwa lima puluh persen dari komponen sekam padi adalah karbon, yang dapat diubah menjadi energi melalui proses gasifikasi atau pembakaran.
Biomassa sekam padi bisa menjadi solusi untuk mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil yang tidak terbarukan. Selain itu, penggunaan biomassa juga bermanfaat sebagai sumber energi juga dapat membantu mengurangi emisi gas rumah kaca, sehingga berkontribusi langsung pada perlindungan lingkungan.
Keunggulan Biomassa Sekam Padi
Penggunaan sekam padi sebagai bahan utama biomassa ternyata memiliki banyak keunggulan. Antara lain seperti berikut ini :
- Sumber daya biomassa yang melimpah
Indonesia merupakan salah satu produsen beras terbesar di Indonesia. Hal ini membuat Indonesia memiliki sumber daya biomassa dari sekam padi yang sangat besar. Limbah produksi padi ini dapat menghasilkan bahan bakar alternatif yang ramah lingkungan.
- 2. Ramah lingkungan
Penggunaan sekam padi sebagai bahan baku pembuatan biomassa tidak berdampak buruk pada lingkungan. Penggunaan biomassa alternatif ini tidak mengeluarkan gas rumah kaca dan emisi seperti bahan bakar minyak bumi dan gas alam.
- 3. Memberikan manfaat ekonomi
Penggunaan sekam padi sebagai bahan utama biomassa bisa memberikan manfaat ekonomi yang besar untuk masyarakat. Jika dikelola dengan maksimal, produksi biomassa ini juga mampu membuka peluang kerja baru dan meningkatkan perekonomian daerah.
Potensi dan Pemanfaatan Biomassa Sekam Padi di Indonesia
Sekam padi merupakan salah satu sumber energi biomassa yang keberadaannya belum termanfaat secara optimal karena dianggap sebagai limbah. Selama ini sekam padi hanya dibakar begitu saja atau menjadi media tanam
Sebagai negara agraris, Indonesia tentu memproduksi biomassa dalam jumlah besar. Salah satu limbah pertanian adalah sekam padi, berat sekam yang dihasilkan adalah 22% dari berat gabah kering giling.
Ketersediaan biomassa di pedesaan berpotensi untuk dimanfaatkan dalam pembangkit listrik di wilayah dan kawasan yang belum terjangkau oleh layanan listrik.
Selama ini masyarakat menganggap sekam padi sebagai limbah dan polutan lingkungan. Padahal jika mampu mengelola dengan baik, sekam padi bisa menjadi salah satu sumber energi biomassa yang dinilai sangat penting untuk menanggulangi krisis energi.
Biomassa sekam padi dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan seperti bahan baku industri, pakan ternak dan energi atau bahan bakar. Dari proses penggilingan padi biasanya diperoleh sekam sekitar 20-30% dari bobot gabah.
Biomassa dari sekam padi memiliki potensi besar sebagai sumber energi terbarukan yang dapat memberikan dampak positif pada lingkungan, ekonomi, dan pembangunan industri energi terbarukan di Indonesia.
Dengan perhatian yang lebih intensif dan sinergi antara pemerintah, lembaga penelitian, dan sektor industri, pengembangan biomassa sekam dapat menjadi langkah strategis dalam mengurangi ketergantungan pada energi fosil dan mendukung transisi menuju energi terbarukan.
Untuk memaksimalkan potensinya, diperlukan langkah-langkah konkret agar biomassa dari sekam ini bisa menjadi bagian integral dari sistem energi terbarukan di Indonesia.
Dengan pemanfaatan yang baik, sekam padi bisa menjadi sumber energi alternatif yang murah dan ramah lingkungan. Kedepannya semoga biomassa sekam padi lebih berkembang karena memiliki potensi dan manfaat yang besar untuk masyarakat maupun lingkungan.
Jika Anda membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai sekam bakar dan bahan biomassa lainnya, Anda bisa mengaksesnya di website kami https://energibiomassa.com/. Anda juga bisa klik link WhatsApp https://wa.me/6281929391980 untuk terhubung langsung dengan tim kami.